Menghitung Omset Tambak Udang Vaname dan Analisa Usaha

Menghitung Omset Tambak Udang Vaname dan Analisa Usaha
Menghitung Omset Tambak Udang Vaname dan Analisa Usaha

Ada cukup banyak usaha ternak udang yang mampu memberikan omset menggiurkan, salah satunya yang menarik adalah beternak udang vaname. Omset tambak udang vaname ini benar – benar menjanjikan terlebih jika Anda mampu memiliki pengepul atau penadah hasil panen udang nantinya.

Bagi Anda yang belum tahu udang vaname, jenis udang ini merupakan varietas seafood dengan daging lezat yang banyak orang suka. Meski merupakan udang laut, namun udang vaname juga bisa kita ternakkan/budidayakan di kolam tambak air payau. Mungkin Anda tertarik untuk beternak udang vaname? Berikut Analisa kebutuhan tambak sekaligus perhitungan omsetnya!

Omset Tambak Udang Vaname dan Analisa Usaha

Agar bisa tahu berapa omset tambak udang vaname, Anda harus melakukan Analisa usaha. Semua hal yang berkaitan dengan budidaya perlu kita perhitungkan secara terperinci.

Berikut contoh Analisa usaha untuk budidaya udang vaname :

Modal tetap yang dibutuhkan

Biaya atau modal tetap adalah modal awal yang perlu kita keluarkan ketika sebuah bisnis kita mulai. Modal ini bersifat tetap dan tidak akan terpengaruh terhadap naik turunnya operasional budidaya.

Biaya ini mencakup biaya pembuatan kolam, lahan, peralatan dan perlengkapan. Jika dalam Analisa kali ini akan kita contohkan untuk budidaya yang dilakukan di atas lahan seluas 3 hektar (lahan milik sendiri) maka analisis modal tetapnya sebagai berikut :

  • Pembuatan kolam Rp 4.750.000,00
  • Pompa air dan kincir Rp 5.400.000,00
  • Instalasi listrik Rp 12.500.000,00
  • Peralatan lain Rp 10.000.000,00

Biaya untuk modal tetap yang Anda harus siapkan sebesar Rp 32.650.000,00

Modal kerja yang harus anda siapkan

Pada modal kerja ini yang kita hitung merupakan keseluruhan biaya atau dana yang dikeluarkan seiring berjalannya operasional pembudidayaan. Biaya ini bersifat fluktuatif berdasarkan dinamika operasional tambak yang dikelola.

Untuk modal kerja yang akan masuk dalam perhitungan ilustrasinya sebagai berikut :

  • Bibit udang vaname jika yang dibutuhkan adalah 3,5 juta dan per ekornya Rp 40,00 maka kebutuhan bibit udang sebesar Rp 140.000.000,00
  • Pakan udang Rp 1.300.000.000,00
  • Gaji karyawan (untuk luas lahan 3 hektar biasanya butuh 35 pekerja) Rp 600.000.000,00
  • Biaya panen Rp 70.000.000,00
  • Biaya transportasi dan listrik Rp 135.000.000,00
  • Suplemen probiotik dan pupuk tambak Rp 83.000.000,00

Total modal kerja yang perlu dipersiapkan untuk budidaya udang vaname sebesar Rp 2.328.000.000,00

Suplemen probiotik dan pupuk tambak udang vaname menjadi salah satu jenis modal kerja yang sangat penting dipenuhi karena berkaitan dengan vitamin yang dapat membuat udang tumbuh dan berkembang maksimal.

Lantas, dimana Anda bisa menemukan suplemen probiotik dan pupuk tambak udang vaname?

Sudah ada banyak toko dan kios yang sekarang menjual suplemen udang dan pupuk tambak udang vaname. Namun jika Anda enggan berkeliling ke sana kemari mencarinya, langsung belanja sekarang di Sini!

Ya, kami adalah agen resmi pupuk tambak organik untuk udang, bandeng dan ikan tambak yang memberikan pupuk berkualitas dengan harga yang sangat terjangkau.

Dengan memenuhi modal kerja dan modal tetap sesuai porsinya, omset tambak udang vaname juga akan jauh lebih sehat.

Proyeksi pendapatan dan omset tambak udang vaname

Jika ketika panen Anda berhasil mendapatkan 81.000 kg udang dengan harga per kg sebesar Rp 65.000,00 maka Anda bisa mendapatkan Rp 5.265.000.000,00.

Sementara total keuntungannya sebagai berikut :

Pendapatan – (total modal kerja dan modal tetap) =

Rp 5.265.000.000,00 – (Rp 2.328.000.000,00 + Rp 32.650.000,00) =

Rp 5.265.000.000,00 – Rp 2.360.650.000,00 = Rp 2.904.350.000,00

Bagi Anda yang tertarik beternak udang vaname, pastikan semua kebutuhan tambak udang terpenuhi agar omset tambak udang vaname Anda juga memberikan hasil yang maksimal.

Tags:
Whatsapp Facebook Pinterest Twitter Linkedin Digg this

Postingan Terkait

Pupuk Organik untuk Tambak Bandeng Agar Hasil Panen Bagus Yang Direkomendasikan

Artikel April 27, 2022

Jenis Ikan Lele untuk Budidaya

Artikel Agustus 14, 2022

Budidaya Bandeng Kolam Terpal Untuk Pemula

Artikel April 19, 2022

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

❭❭Informasi Penting Lainnya

Menghitung Omset Tambak Udang Vaname dan Analisa Usaha

Menghitung Omset Tambak Udang Vaname dan Analisa Usaha

Artikel Juni 17, 2022
Panduan budidaya bandeng dengan teknologi organik NASA

Panduan Budidaya Bandeng Organik NASA

Teknis Budidaya Mei 18, 2021
Budidaya-Bandeng-Air-Tawar-Agar-Sukses-dan-Hasil-Panen-Melimpah

Budidaya Bandeng Air Tawar Agar Sukses dan Hasil Panen Melimpah

Seputar Budidaya Bandeng November 09, 2022
Cara Membuat Tambak Lele Kolam Terpal

Cara Membuat Tambak Lele Kolam Terpal

Budidaya Lele Agustus 12, 2022
Jenis Pupuk Tambak Dan Cara Pemupukannya

Jenis Pupuk Tambak Dan Cara Pemupukannya

Artikel Juni 14, 2021
Cara Pemupukan Tambak Udang Dengan TON

Cara Pemupukan Tambak Udang Dengan TON

Cara Aplikasi TON Nasa Mei 10, 2021
error: Ups....!!!